BPKP Akan Terus Kawal Pembangunan Jembatan Sungai Sambas Besar

  • Share

INIBORNEO.COM, Pontianak — Sejak dibangun, BPKP berkomitmen untuk mendukung kelancaran pembangunan dan tata kelola proyek pembangunan Jembatan Sungai Sambas Besar.

Demikian disampaikan Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Kalimantan Barat Rudy M. Harahap saat mengunjungi Site Proyek Pembangunan Jembatan Sungai Sambas Besar di Kabupaten Sambas pada Kamis, (25/04).

Dalam kunjungannya tersebut, Rudy didampingi Koordinator Pengawasan Bidang Instansi Pemerintah Pusat (IPP) Barlian Fransiskus Saragih beserta tim.

Ia mengungkapkan, memasuki tahun ketiga pembangunannya, jembatan yang menghubungkan kecamatan Tebas dan Desa Makrampai terus menjadi perhatian BPKP.

“Semua aspek harus dipastikan sesuai dengan yang seharusnya. Tidak hanya itu, risiko-risiko yang dapat menjadi penghambat pembangunan juga harus dimitigasi dengan baik,” ujarnya.

Untuk mewujudkan hal tersebut, Rudy menuturkan, BPKP menerjunkan tim untuk melakukan evaluasi rutin guna memastikan pembangunan jembatan tidak keluar koridor.

Dalam kesempatan tersebut, Rudy mengingatkan semua pihak yang terlibat dalam pembangunan tersebut perihal metodologi yang digunakan harus diperhatikan kembali.

Tidak hanya itu, Rudy menekankan pihak penyedia kontruksi segera menanggulangi deviasi yang terjadi sehingga pembangunan dapat selesai sesuai dengan target waktu yang ditentukan.

Menanggapi hal tersebut, Pejabat Pembuat Komitmen BPJN Kalimantan Barat I Wido Kharisma mengungkapkan bahwa pihaknya sangat berterima kasih atas langkah pendampingan BPKP terhadap proyek pemerintah yang bertujuan untuk mendukung konektivitas antar daerah guna mendorong perekonomian.

“Semua aspek, baik teknis maupun operasional, akan kami mitigasi sesuai dengan arahan BPKP,” ujar Wido.

Wido mengungkapkan, sampai dengan kunjungan tersebut berlangsung (M-123), progress pembangunan mencapai 79,35 persen dengan realisasi anggaran sebesar Rp177.609.117.000,00 .

Pada kesempatan tersebut, hadir pula Perwakilan BPJN Kalimantan Barat Sawiyo, PT Adiya Widyajasa KSO, PT Seecons, PT Kurnia Cipta Nusa.

Menutup kunjungannya, Rudy M mengharapkan rekomendasi-rekomendasi yang diberikan BPKP dapat menjadi improvement sekaligus juga mewujudkan pembangunan yang akuntabel dan dirasakan manfaatnya.

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *